Deskripsi
Keris Carito Keprabon Luk 11 Mataram Sultan Agung Pamor Beras Wutah Sepuh
FILOSOFI DAN KHASIAT KERIS CARITO KEPRABON
Keris Carito Keprabon ( Carita Keprabon ) adalah salah satu keris luk 11 dengan panjang bilah normal. Ricikan keris carito keprabon, sebagai berikut : kembang kacang, jalen, lambe gajah dua, tikel alis, sogokan rangkap, sraweyan, ri pandan, dan greneng. Keris carito keprabon hampir menyerupai keris sabuka inten, perbedaan kedua keris itu hanyalah sabuk inten lambe gajah satu.
Keris carito keprabon memiliki filosofi yang sangat dalam tentang kehidupan. Carito artinya cerita atau kisah yang memiliki makna bahawa kehidupan manusia di dunia ibarat hanya sebuah cerita yang mana manusia hanya sebagai lakon atau pemerannya. Sadangkan keprabon memiliki makna Prabu atau Raja yang merupakan cerminan kepemimpinan, panutan serta pengayom bagi orang-orang yang dipimpinnya.
– Dhapur Keris (jenis bentuk keris) : Carito Keprabon Luk 11
– Pamor (motif lipatan besi) : Beras Wutah ( Akhyodiat Meteor )
– Tangguh (perkiraan masa pembuatan) : Mataram Sultan Agung
– Panjang Bilah : 35 cm
– Pesi utuh masih panjang original
– Warangka : Gayaman Surakarta Kayu Cendana
– Handle / Gagang : Kayu Trembalo
– Pendok : Bunton Surakarta Silih Asih
– Mendak: Mrican
Ulasan
Belum ada ulasan.